Daftar Endpoint Keys
Endpoint API berikut digunakan untuk mendapatkan informasi keys milik user. Pastikan pengguna sudah terotentikasi menggunakan OAuth atau QRAuth. Setiap pemanggilan fungsi API ini harus menyertakan access token yang didapatkan dari proses OAuth atau QRAuth.
Endpoint | Deskripsi |
---|---|
/keys/register | Mendaftarkan pasangan kunci baru |
/keys | Mendapatkan daftar kunci public pengguna |
/keys/delete | Menghapus pasangan kunci |
Register
Endpoint: /keys/register
Mendaftarkan pasangan kunci baru untuk pengguna.
Untuk sementara endpoint ini hanya bersifat menggenerasi pasangan kunci baru, belum bisa mengimpor kunci yang sudah ada. Dan sementara ini hanya mendukung tipe kunci ecdsa
.
Operasi ini membutuhkan akses token dengan scope keys_op
.
Method: POST
Parameter:
name
: Nama kunci.
Respons:
Json dengan result keypair jika berhasil.
Contoh respons:
{
"result": {
"publicKey": "041390c54ff7e57da389865adab20f061ca325bb2a5fafdbc5ce41c0cf...",
"privateKey": "6dab5e2ab44552f26d716dfe4a4d9815abaaa45beb68a1dc0106780cc..."
}
}
Endpoint ini hanya akan mengembalikan private key sekali dan tidak akan bisa didapatkan lagi dari server melalui endpoint manapun, jadi pastikan untuk menyimpan private key tersebut di lokal dengan aman. Pastikan juga untuk melakukan enkripsi menggunakan kata sandi yang kuat apabila disimpan di penyimpanan lokal.
Keys
Endpoint: /keys
Mendapatkan daftar kunci public pengguna.
Method: GET
Parameter:
Tidak ada.
Respons:
id
: ID.name
: Nama kunci.publicKey
: Kunci public.keyType
: Tipe kunci, contoh: ecdsa, ed25519, rsa, dll.ownerId
: ID pemilik kunci.
Contoh respons:
{
"id": "5f7b5f7b5f7b5f7b5f7b5f7b",
"name": "MyApp",
"publicKey": "041390c54ff7e57da389865adab20f061ca325bb2a5fafdbc5ce41c0cf...",
"keyType": "ecdsa",
"ownerId": "5f7b5f7b5f7b5f7b5f7b5f7b"
}
Delete
Endpoint: /keys/delete
Menghapus pasangan kunci dari daftar kunci pengguna.
Operasi ini membutuhkan akses token dengan scope keys_op
.
Method: POST
Parameter:
id
: ID dari kunci yang akan dihapus.
Perlu diperhatikan bahwa kunci yang telah dihapus tidak dapat dikembalikan lagi dan App yang menggunakan kunci tersebut tidak akan bisa mengakses menggunakan kunci tersebut lagi.